Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kehendak Tuhan VS Kehendak Manusia - Matius 6: 10



Matius 6: 10

“datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.”

           Kata terserah adalah salah satu kata yang abstrak yang biasanya di ucapkan seseorang akan suatu hal atas dasar kepasrahan. Namun terkadang kata terserah juga tidak sepenuhnya merujuk kepada keberpasrahan. Ada suatu pilihan tertentu dibalik kata terserah yang sebenarnya ingin diutarakan namun memakai cara yang halus. Untuk mengkomunikasikannya secara halus, agar tidak terkesan terlalu memaksa juga, kata terserah akan menjadi andalan untuk diucapkan.

           Dalam berkomunikasi dengan Tuhan manusia juga sebenarnya memiliki kehendak atau pilihan agar Tuhan ijinkan itu terjadi. Berbeda dengan kata yang sering diucapkan kepada sesama manusia yakni terserah, kata yang biasa digunakan manusia dengan Allah adalah kehendak. Manusia sering berdoa agar kehendak Tuhan saja yang terjadi dalam hidupnya. Padahal manusia pun sering bersembunyi di balik kata biarlah kehendak Tuhan yang jadi untuk mengkomunikasikan suatu pilihan secara halus.

           Seperti halnya dalam Matius 6:10, manusia sering berdoa akan kehendak Tuhan saja yang terjadi. Namun dalam realitanya kita menuntut agar Tuhan melakukan apa yang kita kehendaki. Padahal kehendak kita bisa saja akan berbeda dengan kehendak Tuhan. Namun ketika kehendak kita tidak terjadi, sering kali manusia mulai mengeluh kepada Tuhan. Padahal manusia telah berdoa agar kehendak Tuhan saja yang terjadi.

           Sebagai orang percaya, sudah seharusnya kita menyerahkan segala pilihan dan rencana kita kepada kehendak Tuhan. Dan ketika kita sudah menyerahkan segala sesuatunya kepada kehendak Tuhan, maka kitapun juga harus mau untuk menerimanya dengan lapang dada. Mungkin kehendak Tuhan yang terjadi dalam hidup kita akan sangat berbeda jauh denga napa yang kita kehendaki. Tetapi percayalah bahwa kehendak Tuhan adalah yang terbaik bagi kita. Amin.

Joko Prasetyo
Joko Prasetyo Pendiri dan Admin pikirankristen.com

Posting Komentar untuk "Kehendak Tuhan VS Kehendak Manusia - Matius 6: 10"